Wednesday, April 2, 2014

SANDALKU TINGGAL DISYURGA


Enoch nama aslinya hidup lebih kurang lima abad sebelum Masehi,diberi nama Idris karena banyak membaca suhuf.Diberi Allah 30 suhuf tidak pernah jenuh membacanya siang dan malam dialah manusia yang pertama didunia ini yang pandai menulis dengan pena,menjahit pakaian dan membuat takaran.

Setiap tusukan jarum waktu menjahit sambil bertasbih kepada Allah,bila terlupa semua jahitan dibuka lagi dan diulanginya,dan hanya mau makan hasil keringatnya sendiri.

Ibnu Abbas berkata:Daud adalah pembuat perisai,Adam petani,Nuh tukang kayu,Idris penjahit dan Musa pengembala.(Al Hakim).

Dia juga ilmuwan matematika dan astronomi. Digelar Asadul Usud artinya singa karena tak mengenal putus asa dalam menjalankan fungsinya sebagai Nabi ,tidak pernah takut kepada kaum kafir tetapi tidak sombong dan sangat pemaaf. Dia adalah Nabi kedua sesudah Adam,meluruskan keturunan Qabil yang selalu membangkang kepada Allah,dan dialah nenek moyang Nabi Nuh,dan Nabi pertama yang berbicara dengan Nabi Muhammad saw di syurga.

Nabi Idris salah satu dari empat nabi yang masih hidup saat ini yaitu Nabi Isa as,Khidir as,dan Nabi Ilyas as.
Benarkah dia Sidharta Budha Gautama?Silakan menyelusurinya.

Allah berfirman:Ceritrakanlah hai Muhammad,kisah Idris dalam al Quran .Sesungguhnya dia seorang yang sangat mencintai kebenaran dan seorang nabi.dan Kami akan mengangkatnya kemartabat yang tinggi.(Surat Maryam 56,57).
Para malaikat suka sekali bersalaman dengan Nabi Idris karena ibadahnya setara dengan ibadah seluruh manusia.
Sekali waktu malaikat Maut minta izin kepada Allah untuk berziarah kepada Nabi Idris.
Berbentuk laki laki datang kepada Nabi Idris .lalu Nabi Idris menyapa siapa engkau?
Izrail menjawab: Saya malaikat pencabut nyawa.
Idris,bertanya,engkau akan mencabut nyawa manusia?
Izrail :Bukan hanya manusia,pendeknya setiap yang bernyawa apa itu binatang,setan atau malaikat termasuk diriku sekalipun atas dasar perintah Allah.                
Idris  :Selama berjalan bersama saya kamu juga mencabut nyawa?
Izrail ;Mencabut nyawa gampang buatku,seperti engkau memakan sesuap nasi.
Idris  :Engkau sekedar ketemu aku saja atau sekalian akan mencabut nyawaku?
Izrail :Sekadar iseng menemui saja.
Idris  ;Bagaimana berkenankah engkau mencabut nyawaku tetapi mohonkan agar Allah menghidupkanku kembali,sehingga sesudah kurasakan sakitnya mati aku bisa beribadah lebih istiqamah  lagi.
Izrail: Mohon maaf saya tidak bisa memenuhinya tanpa izin dari Allah swt.
Allah: Cabutlah nyawa Idris sekarang juga.
Setelah mencabut nyawanya,Izrail sambil menangis bermohon agar Allah menghidupkannya kembali,dan ternyata Allah menghidupkan Idris kembali.
Izrail :Bagaimana rasanya mati yang baru saja kau jalani wahai Nabi Idris?
Idris  :Lebih sakit dari seratus kali sakitnya binatang yang dikuliti hidup hidup.
Izrail :Padahal aku sangat berhati hati dan perlahan lahan yang belum pernah kulakukan buat mencabut nyawa siapapun.           
Idris  :Sudikah engkau membawaku melihat neraka jahannam agar aku lebih taat lagi beribadah kepada Allah.                           
Izrail :Maafkan aku tidak berwenang membawamu melihat neraka jahannam tanpa izin Allah.
Allah :Silakan bawa dia melihat neraka. 
Mereka berjalan menuju pinggir naraka,mengelingi melihat ketujuh pintu neraka dan Nabi Idris pingsan melihat drama yang penuh kekejaman yang belum pernah dilihatnya sebelumnya,bau busuk luar biasa menyengat               
Ada yang meminum air mendidih,makan duri yang tajam, bolak balik terjun kejurang api naraka,menusuk perutnya berulang ulang dan memotong lidahnya tanpa henti.
Sesungguhnya neraka jahannam benar benar tempat yang dijanjikan untuk mereka pengikut syaitan semuanya.(Al Hijr 43).
Idris:Aku baru dari neraka,aku juga ingin melihat syurga,bagaimana pendapatmu.
Izrail:Aku tidak bisa membawamu kesana tanpa izin Allah.
Allah:Bawalah Idris melihat syurga.
Keduanya berjalan menuju pintu syurga sambil menikmati indahnya pemandangan dan sejuknya hawa yang menerpa dengan bau yang semerbak mewangi terlihat sungai yang mengalir jernih sebening kaca membuat tenteram dan damai hati siapa saja yang menatapnya.
Idris:Aku telah merasakan sakitnya mati izinkanlah aku masuk kedalamnya agar dapat meneguk airnya yang sejuk untuk menghilangkan derita sakratul maut dan pengapnya neraka.
Allah:Bawa masuk dia kedalam syurga.
Idris dan Izrail melangkah masuk kedalam syurga sementara Idris meletakkan sandalnya dibawah salah satu pohon syurga.Setelah meneguk air syurga mereka keluar dari syurga dan Idris tersentak kaget,aduh sandalku tertinggal disyurga,izinkan aku masuk kembali mengambilnya.Diapun langsung terburu buru melangkah masuk kembali kedalam syurga.
Izrail:Berteriak ,hai Idris keluarlah, kau tidak berhak masuk kedalamnya sebelum mati.
Idris :Aku tidak mau keluar ,karena aku telah pernah mati,bukankah engkau yang mencabut nyawaku walaupun aku dihidupkan kembali?
Allah :Biarkanlah dia tinggal disyurga ,aku yang menentukan dia termasuk ahli syurga.
Maka Izrailpun meninggalkan nabi Idris didalam syurga untuk selama lamanya.
Inilah tempat orang yang bertaubat ,beriman dan mengerjakan kebajikan yang tidak dizalimi sedikitpun(Maryam  60).
Yaitu syurga Adn yang telah dijanjikan oleh Tuhan Yang Maha Pengasih kepada hambaNya sekalipun syurga itu tidak tampak ,Sungguh janji Allah itu pasti ditepati.(Maryam 61).
Didalamnya mereka tidak mendengar perkataan yang tak berguna kecuali salam.Dan didalamnya bagi mereka ada rezeki pagi dan petang.(Maryam 62).
Yaitu syurga yang akan Kami wariskan kepada hamba hamba Kami yang taqwa.(Maryam 63).
Sesungguhnya orang orang yang taqwa itu berada dalam syurga dan dekat mata air mengalir.Mereka tidak merasa lelah didalamnya dan mereka tidak akan dikeluarkan darinya.   ( Al Hijr 45 dan 48).

   
 Disadur oleh :ALS  Semarang  3 April 2014 dipublish  jam 8.45 pagi.            
                

0 comments:

Post a Comment